Hal Ini Bisa Kamu Gunakan Untuk Mendapatkan Hati Cewek Yang Mandiri

55

Mendapatkan hati dari orang yang kita sukai bisa dikatakan susah-susah gampang bahkan bisa lebih banyak dari kata susahnya. Memiliki paras wajah yang tampan atau cantik belum bisa menjamin akan mudahnya mendapatkan hati dari orang yang sedang di kagumi selama ini. 

Hal yang terkadang menjadi kendala untuk mendapatkan hati dari orang yang di sukai memang berasal dari karakter orang tersebut. Salah satunya bila dirinya memiliki sifat yang mandiri dan buka orang yang manja yakni Cuma mengharapkan perhatian orang lain bahkan ingin dimengerti selalu.

Bila anda ingin mendapatkan hati cewek yang menjadi pujaan selama ini terlebih dengan sifat yang mandiri, gunakan cara berikut ini:

1. Akui jika dirinya memiliki sifat mandiri

Ketika cewek yang sedang anda sukai mengetahui bahwa sebenarnya anda menerima semua sifat mandiri nya, jelas dirinya akan terasa di hargai oleh anda saat itu. Dengan sifat menerima dan mengakui kemandirian dari cewek tersebut bisa membuat dirinya menyukai anda di kemudian hari, hanya saja anda harus bersabar agar dirinya bisa menyukai anda juga.

2. Miliki jiwa pemimpin

Ketika anda bisa bersikap dewasa terlebih bisa diandalkan ketika mengambil sebuah keputusan, jelas hal tersebut bisa mengundang perhatian dari cewek tersebut. Pada dasarnya seorang perempuan sangat menyukai dari karakter cowok yang bisa memimpin dirinya namun dengan catatan tidak juga dengan cara yang berlebihan misalnya memaksakan kehendak anda semuanya pada cewek tersebut.

3. Miliki sifat sabar

Kadang kala memang seorang cewek akan mudah merasa kecewa terlebih pada hal yang tidak berjalan dengan baik atau tidak sesuai dengan rencana yang sudah dirinya rancangan sebelumnya. dengan demikian anda bisa sedikit bersabar terlebih bila kesabaran dirinya disebabkan karena keputusan keliru yang sudah anda berikan sebelumnya pada dirinya. 

4. Jadikan dirinya bisa belajar pada anda

Sesuatu hal yang akan bermakna bisa seorang cewek bisa belajar dari orang lain, terlebih pada orang yang sedang memiliki rasa suka padanya. Maka dari itulah belajar menjadi orang yang bisa menjadi contoh bagi dirinya, hal ini bisa membuat cewek bisa menjadi nyaman dan akan mendapatkan banyak pengalaman ketika berada di samping anda saat ini.

5. Dengarkan dan pastikan anda ada selalu untuk dirinya

Cewek yang mandiri terkadang memang akan menutup semua masalah yang sedang dirinya alami dalam keseharian. Namun sebenarnya dibalik itu semua cewek juga membutuhkan teman bicara untuk mendapatkan solusi dari masalah yang sedang dirinya alami. 

Maka dari itulah anda belajar menjadi pendengar yang baik dan bisa memberikan solusi pada dirinya, bahkan bisa selalu ada ketika dirinya ingin mengutarakan isi hatinya yang berkaitan dengan masalah yang sedang dialami.

Nah itulah cara yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan hati cewek yang memiliki sifat mandiri. Dengan beberapa cara di atas bisa saja membuat hari cewek tersebut menjadi suka juga kepada anda nantinya. 

Namun yang jelas anda harus bersabar untuk mendapatkan balasan dari dirinya, karena rasa suka juga tidak mudah datang begitu saja melainkan harus melalui sebuah proses. Bahkan proses yang terjadi tidak bisa ditebak seberapa lama yang jelas bisa saja dalam waktu singkat maupun waktu yang panjang untuk mendapatkan jawaban yang pasti dari seorang cewek.

Jadilah pria yang bisa bersabar dan menjadi dewasa ketika berhadapan dengan siapa pun, dengan demikian tidak menutup kemungkinan anda bisa mendapatkan orang yang benar-benar suka juga pada anda nantinya. 

[zombify_post]

Previous articleSelamat Datang Generasi C
Next articleSpiderman Far From Home: 6 Fakta Kostum Iron Spider-Man