Inilah 5 Comfort Food yang Lezat dan Membuatmu Sehat

101
Inilah 5 Comfort Food yang Lezat dan Membuatmu Sehat
Photo By: cupsealer.me

Setiap orang tentu saja memiliki comfort food atau makanan favorit yang bisa membuat rasa nyaman.

Namun, yang menjadi pilihan kebanyakan orang biasanya berupa akanan yang tidak menyehatkan.

Sebut saja, Pizza, keripik kentang, dan mie instan. Makanan-makanan seperti ini memang mudah menimbulkan selera dan dapat memberikan perasaan senang serta nyaman ketika mengkonsumsinya.

Akan tetapi makanan-makanan tersebut mengandung banyak kalori dan tidak begitu bergizi.

Comfort food yang tak sehat bisa memberikan dampak buruk pada jangka panjang. Jika makanan seperti ini dikonsumsi dalam jumlah banyak, maka penambahan berat badan tak bisa terhindarkan.

Maka dari itu, sebaiknya mengkonsumsi comfort food yang juga bisa menyehatkan. Berikut ini ada beberapa jenis comfort food yang bisa kamu konsumsi, yaitu di antaranya:

Popcorn

Inilah 5 Comfort Food yang Lezat dan Membuatmu Sehat
Photo By: americanprofile.com

Popcorn merupakan salah satu camilan paling sehat jika diolah tanpa penambahan bahan lain yang berkalori tinggi atau berlemak.

Popcorn juga mengandung antioksidan yang dapat membantu memperbaiki pencernaan, serta menjaga kesehatan jantung. Selain itu, popcorn juga dapat memberikan perasaan kenyang lebih lama.

Biji Bunga Lotus

Biji Bunga Lotus
Photo By: krishijagran.com

Foxnut atau biji bunga lotus umumnya disajikan sebagai pendamping makanan pencuci mulut khas India.

Baca juga : Makanan Indonesia yang Diincar Member BTS

Namin, foxnut juga bisa dinikmati sebagai camilan layaknya kacang yang lain. Foxnut panggan akan tetasa lebih lezat dengan penambahan sedikit garam. Foxnut diketahui mengandung kalsium, magnesium, zat besi, dan karbohidrat sehat.

Oatmeal

Oatmeal
Photo By: themastercleanse.org

Makanan sehat ini juga bisa diolah menjadi comfort food dengan penambahan beri, ceri, chia, ataupun potongan buah kesukaanmu.

Kombinasi ini akan menghadirkan makanan yang kaya akan antioksidan, serat, vitamin B, serta karbohidrat kompleks.

Yughurt dan Buah Segar

Yughurt dan Buah Segar
Photo By: cupsealer.me

Yoghurt beku sendiri bisa menjadi alternatif eskrim yang lebih sehat. Selain itu, semangkuk Yoghurt yang dilengkapi dengan buah segar juga dapat memuaskan rasa ingin menyantap makanan manis dengan cara yang lebih menyehatkan.

Yoghurt  dikenal mengandung komponen probiotik yang menyeimbangkan bakteri usus. Selain dapat menunjang kesehatan pencernaan, Yoghurt juga kaya akan kalsium serta memiliki antioksidan dan vitamin.

Pasta Gandum Utuh

Inilah 5 Comfort Food yang Lezat dan Membuatmu Sehat
Photo By: cookpad.com

Sajian pasta tentu saja selalu berhasil memberikan perasaan nyaman. Agar menjadi sehat, sajian pasta bisa dibuat dengan menggunakan pasta yang terbuat dari gandum utuh.

Kombinasikan pasta gandung utuh ini dengan bahan lain yang juga menyehatkan namun tetap lezat seperti brokoli, wortel atau jagung.

 

Previous articleRekomendasi Serial Netflix yang Cocok Untuk Remaja yang Sedang Mencari Jati Diri
Next articlePerhatikan! Makanan dan Minuman ini Tidak Boleh Dikonsumsi Secara Bersamaan