Nikahi Wanita Jepang, Pria Asal Garut Ini Viral – Tak ada yang tahu kapan cinta bersemi. Termasuk yang dirasakan Supriatna dan Yoshiko. Cinta lintas budaya dan negara ini pun menjadi viral.
Diketahui, Supriatna kini tinggal di Osaka, Jepang bersama istrinya, Yoshiko. Supri pun menceritakan awal mula bisa mengenal Yoshi.

“Pertama ke Jepang itu untuk sekolah. Sekolah bahasa Jepang selama dua tahun. Setelah lulus, lalu masuk Nagoya Economic University,” jelasnya.
Yoshiko merupakan wanita Jepang berdarah Filipina. Ibunya lah yang berasal dari Filipina, sedangkan ayahnya dari Jepang.
Baca juga : 7 Orang Biasa yang Viral dan Jadi Artis Dadakan
Supriatna yang sudah tinggal di Jepang sejak 2014 tidak menduga akan mendapatkan jodoh wanita Negeri Sakura.
Sedangkan Yoshiko mengaku menyukai Supriatna bukan karena pria tersebut dari Indonesia, melainkan karena sikapnya yang baik.
“Karena dia baik dan melakukan apa saja demi aku. Dia suka bantuin melakukan pekerjaan rumah dan dia orang yang bekerja keras,” kagum Yoshiko.