Selama beberapa tahun ini, Rapper Jessi (Jessica Ho) begitu sibuk dengan jadwalnya di industri hiburan Korea Selatan.
Rapper kelahiran 1988 itu tak hanya merilis album tetapi juga aktif di berbagai variety show.
salah satunya menjadi pembawa acara di “Show!terview With Jessi”. Namun, dalam episode yang disiarkan pada 16 Desember lalu, Jessi mendadak memberikan pengumuman yang mengejutkan. Yaitu, akan hiatus dari dunia hiburan.
Baca juga : Mengenal Young Lex, Rapper yang Suka Bikin Emosi Netizen
Dalam episode terbaru itu, Jessi bersama dengan penyiar Cho Jung Sik mengadakan Event “Berita reguler Show!terview” untuk melihat kembali apa saja yang sudah dilalui program itu selama tahun 2021.
“Aku ingin mewawancarai tidak hanya penyanyi dan aktor tetapi juga orang-orang dengan pekerjaan lain.” Ungkap Jessi seperti yang dilansir dari wowkeren.com.
Jessi pun mengumumkan bahwa dia ingin mengambil waktu liburan ke Amerika Serikat.
“Aku tidak bisa melihat keluargaku bahkan sebelum wabah pandemi COVID-19. Untuk pertama kalinya setelah 3 tahun, aku akan melakukan perjalanan untuk kunjungi keluargaku di AS demi menyegarkan diri.” Tutur Jessi.
Penyiar Cho Jung Sik juga ikut menceritakan kelelahan yang dirasakan Jessi. “Saat mengerjakan Show!terview selama satu setengah tahun terakhir, Jessi juga telah menjalankan aktivitas pribadinya tanpa henti.” Ungkap Cho Jung Sik.
“Faktanya, dia semakin lelah. Setelah berdiskusi, kami sampai pada kesimpulan bahwa Jessi dan program itu sendiri membutuhkan waktu istirahat. Oleh karena itu, masa liburan diputuskan.” Tambahnya.
Jessi pun meminta maaf karena mengumumkan berita mendadak tentang hiatusnya.
“Aku telah membuat keputusan besar dan akan mengunjungi keluargaku. Maafkan aku. Aku akan kembali dengan penampilan yang lebih cerah”.
Sementara itu, “Show!terview with Jessi” dijadwalkan kembali pada Januari 2022 mendatang setelah istirahat selama dua minggu.